Cumi Kuah Santan

Cumi Kuah Santan. Mungkin layak untuk dicoba. Tentu saja masakan ini tidak direkomendasikan bagi yang memiliki persoalan dengan kolesterol. Santan dan Cumi, tentu bisa memacu kadar kolesterol untuk itu, bagi yang punya masalah sebaiknya hindari jauh-jauh. Bagi yang tidak memiliki persoalan, resep berikut ini layak untuk dicoba.

Bahan:
250 gram cumi segar kupas, dipotong-potong sesuai selera.
2 lembar daun jeruk purut
2 lembar daun salam
2 buah tomat, dipotong-potong
5 buah belimbing sayur, dipotong-potong
750 ml santan dari satu butir kelapa
1 sendok makan kecap manis

Bumbu Halus

2 buah cabe merah
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 cm jahe
¼ sendok teh jinten
½ sendok teh ketumbar
1 makan garam

Cara memasak:

Tumis lebih dahulu bumbu-bumbu halus, bersama daun salam, daun jeruk purut, dan tomat hingga matang.
Masukan cumi dan belimbing. Aduk-aduk hingga berubah warna.
Tuangkan santan, kecap manis dan masak sampai mendidih sambil diaduk-aduk
Selesai dan cumi kuah santan siap untuk dihidangkan untuk 2 porsi. Selamat mencoba bagi yang berminat. Have nice coocking ...

[Selengkapnya]

post signature

Opor Ayam Lebaran

Menu lebaran, yang pas untuk dimikmati bersama ketupat, biasanya opor ayam. Dinikmati setelah sholat ied bersama keluarga dan handai taulan. Kebiasaan di kampung saya, paling tidak demikian. Opor Ayam selalu menjadi hidangan yang disandingkan dengan ketupat. Bahan apa saja yang harus disiapkan dan bagaimana cara memasaknya? Nah ini dia yang biasa saya siapkan dan saya hidangkan untuk keluarga.

Bahan : 1 ekor ayam, 1 liter santan, 1 batang Sere, 2 lembar daun salam dan 2 lembar daun jeruk purut. Sementara untuk bumbu yang dihaluskan adalalah; 10 bawang merah, 4 bawang putih, ketumbar, jinten, lengkuas, kemiri, lada, garam dan gula seperlunya.

Tahapan dan proses memasaknya adalah. Pertama-tama bersihkan ayam dan potong-potong sesuai selera. Tumis bumbu yang dihaluskan sampai tercium aroma harum, masukan daun salam dan sere. Masukan potongan-potongan ayam, sambil diaduk-aduk agar rata dan setelah itu masukan air. Biarkan sampai daging ayam masak dan setelah itu, masukan santan. Biarkan beberapa saat sampai daging ayam empuk dan baru setelah itu diangkat


[Selengkapnya]

post signature

Ayam Masak Hijau Ala Banjarmasin

Jika anda ke Banjar Masin, jangan lupa menikmati masakan khas ini. Ayam masak hijau, rasanya bikin enak, nikmat, lezat. Ups hati-hati bagi yang sedang diet, apabila tidak terkontrol bisa merusak program menguruskan diri. Tidak apa-apa, asal jangan berlebihan tentu tidak akan mengganggu program diet

Bahan yang harus disediakan:

1 ekor ayam, potong sesuai selera.
6 buahh bawang merah, tumbuk kasar
1 cm jahe, memarkan
2 tg serai, memarkan
6 bh cabai hijau, iris tipis
1 bh tomat, potong-potong
1 sdt air asam jawa
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
200 ml air
3 sdm minyak goreng

Bumbu yang Haluskan:

½ sdt terasi
3 siung bawang putih, haluskan
2 cm kunyit
2 cm kencur

Cara Membuat:

Tumis semua bumbu yang dihaluskan; bawang merah, jahe, serai, cabai hijau dan tomat , biarkan sementara waktu sampai aromanya menusuk hidung. (2) Masukan ayam yang telah dipotong-potong dan biarkan sampai berubah warga. (3) Berikutnya, tambahkan air asam jawa. Garam, merica dan air. Masak dengan api kecil sambil diaduk-aduk agar bumbu tercampur merata dan meresap ke dalam daging ayam.

Selamat mencoba. Have nice coocking...


[Selengkapnya]

post signature

Gulai Kepala Ikan..

Diantara makanan khas Aceh yang terkenal, salah satunya adalah gulai kepala ikan. Rasanya gurih, pedas rasa cabai yang nendang lidah, dan nikmat. Makanan khas Aceh ini sudah terkenal di mana-mana. Di beberapa kota, banyak restoran yang khusus menyediakan masakan ini. Apa saja bahan yang diperlukan dan bagaimana bagaimana cara masaknya? Berikut ini resepnya....

Bahan :
- 3 buah kepala ikan kakap belah dua
- 1 buah jeruk nipis diperas
- 5 sdm minyak goreng
- 1 lbr daun kunyit
- 2 batang sereh dimemarkan
- 2 lbr daun jeruk
- 600 ml santan dari satu btr kelapa
- 5 buah cabe merah belah dua
- 5 buah cabe hijau belah dua
- 3 buah asam kandis

Haluskan :
- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt lada
- 5 butir kemiri sangrai
- 1 ruas laos
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- garam secukup nya.

Cara :

Lumuri ikan dengan air jeruk. Biarkan air meresap. Kemudian tumis halus sampai harum aromanya. Pelan-pelan masukan daun kunyit, sereh dan daun jeruk. Nah, setelah itu tuangkan santan dan biarkan sampai mendididih. Aduk-aduk agar bercampur semua bumbu menjadi satu. Kecilkan api lalu masukan ikan, cabe dan asam kandis. Aduk kembali pelan-pelan sampai matang dan kuahnya kental. Nah, kini telah siap untuk dihidangkan....


[Selengkapnya]

post signature

Ayam Taliwang

Ayam Taliwang. Ini dia makanan khas dari NTB. Bahan dasarnya tentu saja ayam. Disajikan bersama bumbu-bumbunya berupa cabai merah kering, bawang merah, bawang putih, tomat merah, terasi goreng, kencur, gula Jawa, dan garam. Jelas, makanan ini pedas karena banyaknya cabe.

Bahan:
1 ekor ayam buras
100 ml minyak sayur
1 buah jeruk limau, ambil airnya

Bumbu, haluskan:
14 buah cabai merah kering
12 butir bawang merah
8 siung bawang putih
100 g tomat merah
2 sdt terasi goreng
5 cm kencur
25 g gula Jawa
2 sdt garam

Cara membuat:


Belah ayam dari bagian tengah dadanya hingga ke arah leher. Balikkan ayam dan tekan hingga terbuka.
Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga wangi dan matang. Angkat.
Perciki air jeruk limau, aduk rata.
Lumuri ayam dengan bumbu hingga rata.
Taruh di atas loyang datar, panggang dalam oven panas 180 C selama 1 jam hingga matang. Balik-balik dan olesi bumbu sekali-sekali. Angkat.
Panggang ayam di atas bara api arang hingga agak kering.
Angkat. Sajikan hangat dengan sisa bumbunya.
Untuk 6 orang

[Selengkapnya]

post signature

Pindang Ikan Patin

Bagi Wong kito Palembang masakan ini tentu bukan suatu yang asing. Makanan ini memang makanan khas Wong kito, meski kini sudah banyak kalangan luas yang menyukainya. Ikan Patin diolah menjadi pindang yang sedap memang tidak mudah. Salah-salah jika tidak hati-hati, ada bau tidak sedap seperti bau tanah atau anyir misalnya. Untuk itu, kuncinya memang pada cara pengolahannya.
Bahan:

1 kg ikan patin, siangi, cuci bersih, potong2x, lumuri dgn 1 sdm air jeruknipis ± 15 menit, tiriskan.
3 btg serai, memarkan
3 lbr daun salam
5 cm jahe, memarkan
3 buah tomat merah, belah 4
5 buah tomat hijau, belah 4
2 buah cabai merah, iris halus ± 2 cm
15 buah cabai rawit utuh
25 gr daun kemangi
3 sdm air asam
2 sdm kecap manis
2 sdm gula merah
Garam secukupnya
Gula secukupnya

Bahan Yang Dihaluskan:
5 buah cabai merah
6 siung bawang putih
6 buah bawang merah

Cara Membuat:
Rebus bumbu halus, daun salam, serai, jahe, lengkuas dalam panci berisi 1250 cc air, dengan api sedang

Masukkan ikan dan bahan lainnya, beri garam sesuai selera hingga terasa asam, manis, dan pedas. masak hingga matang.


[Selengkapnya]

post signature

Mie Ongklok Wonosobo

Jangan ke Wonosobo kalau tidak makan Mie Ongklok. Itu kata beberapa orang yang sudah gandrung dan kecanduan menyantap makanan khas daerah lereng Dieng itu. Hmmm mie ongklok, makanan yang dalam pembuatannya diongklok-ongklok
Bahan:

750 gram udang, kupas, kulit, kepala, ekor disisihkan
1.5 lt air
2 batang seledri, cincang kasar
2 daun bawang, cincang kasar
2 sdm kecap manis
250 gr mie basah, seduh air panas, siram lagi dengan air dingin
150 gr kol, iris tipis, rebus 1/2 layu
2 sdm tepung kanji, larutkan dengan 4 sdm air
3 sdm minyak sayur untuk menumis

Bumbu Haluskan :
8 bawang merah
5 bawang putih
1 sdt jahe cincang
3 butir kemiri sangrai
2 sdm tongcai
3 sdm ebi
2 sdm garam
3 sdm gula pasir
1 sdt merica bubuk

Pelengkap :
Telor rebus
Daun bawang, seledri : iris tipis
Cabe rawit rajang halus
Jeruk nipis
Kecap manis sesuai selera

Cara Memasaknya:
Cincang udang, sisihkan

Panaskan minyak, tumis bumbu halus beserta kulit, kepala dan ekor udang, aduk sampai berubah warna. Tambahkan air, lalu masak dengan api kecil sampai air menjadi keruh.

Saring kuah lalu panaskan kembali diatas api

Masukkan udang cincang, kecap manis, masak sampai udang berubah warna. Tambahkan larutan tepung kanji, aduk sampai kuah kental.

Penyajian : atur mie basah, kol, telor rebus, siram kuah udang dan tambahkan bahan pelengkap lain nya..



[Selengkapnya]

post signature

Mie Aceh

Penasaran dengan Mie Aceh yang menjadi buah bibir banyak orang? Jangan ke Aceh kalau tidak menikmati Mie-nya yang khas. Saya kemarin mencobanya, resepnya dapat dari seorang kawan yang tengah di Meulaboh.

Bahan
400 gr mie basah/kuning.
750 ml kaldu sapi.
150 gr udang basah, bersihkan, buang kulitnya.
150 gr daging kambing/sapi, potong dadu.
1 buah tomat, potong dadu.
4 siung bawang putih, iris tipis.
3 siung bawang merah, iris tipis.
60 gr tauge, siangi, buang buntutnya.
100 gr kol, iris tipis.
1 sdt cuka.
2 sdm kecap manis.
1 batang daun bawang, iris halus.
1 sdm seledri, iris halus.
2 sdt garam.
3 sdm minyak goreng.

Bahan yang untuk dihaluskan:

5 buah bawang merah.
3 siung bawang putih.
4 buah cabai merah, buang bijinya.
½ sdm bubuk kunyit.
4 butir kapulaga.
1 sdt jinten, sangrai.
1 sdt lada butir.

Bahan Pelengkap:

Emping goreng.
Acar mentimun

Cara membuat

Tumis bawang merah iris, bawang putih iris dan bumbu halus. Setelah harus masukkan daging. Aduk dan masak hingga daging berubah warna. Lalu tambahkan udang dan tomat, aduk rata.

Masukkan kaldu, seledri, daun bawang, garam dan cuka. Masak hingga daging matang dan air berkurang sambil sesekali diaduk.

Masukkan kol dan tauge, aduk rata. Kemudian tambahkan mi dan kecap manis. Aduk hingga semua bahan tercampur rata dan matang. Angkat.

Sajikan panas-panas dengan acar mentimun dan emping goreng.

[Selengkapnya]

post signature

Grombyang, Makanan Khas Kota Pemalang

Jika Anda ke Pemalang dan bertanya apa makanan khas kota ini, pasti salah satu jawabannya adalah Grombyang. Ya, Grombyang memang makanan khas kota Pemalang. Berikut ini saya tuliskan resep dan teknik know how membuat Grombyang.

Bahan:
500 gram daging sandung lamur, dipotong kotak2 cm
50 gram kelapa setengah tua, dikupas lalu diparut kasar
3 sendok makan taoco
2 lembar daun salam
3 batang serai, dimemarkan
1500 ml
5 sendok makan bawang goreng
Bumbu halus:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
4 buah kluwek diambil dagingnya
1 sendok makan + 2 sendok teh garam
3 sendok teh gula merah

Cara membuat :
1. Sangrai kelapa parut hingga kecokelatan, sisihkan.
2. Rebus daging, taoco, daun salam, serai, kelapa sangrai, dan bumbu halus.
3. Masak sampai bumbu meresap dan daging lunak.
4. Sajikan dengan bawang goreng.
Untuk 6 porsi

[Selengkapnya]

post signature

Hot Pot Daging Jamur

Hidangan berkuah shoyu ini rasanya sangat gurih karena memakai daging sapi sebagai bahan utama. Tambahan jamur segar dan sayuran membuat kelezatannya makin lengkap.
Bahan:
300 g daging sapi untuk sukiyaki/amiyaki
4 batang daun bawang, potong melintang 4 cm
200 g jamur shitaki segar, potong-potong
100 g daun selada air
Kuah:
650 ml air
150 ml kecap Jepang/shoyu
2 sdt bawang putih parut
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Taburan:
1 sdm daun seledri cincang

Cara membuat:
# Susun daging bersama bahan lainnya dalam panci.
# Tuangi kuahnya, didihkan. Taburi daun seledri.
# Matangkan daging dan bahan sesuai selera.
# Sajikan hangat dengan nasi.

Untuk 5 orang

[Selengkapnya]

post signature

Udon Kuah Daging & Udang

Udon alias mi Jepang ini memang sangat segar rasanya. Sedikit tambahan cabai giling dan minyak wijen membuat aroma kuahnya sangat harum. Paduan udang dengan irisan daging sapi ternyata memberi cita rasa gurih yang sangat pada kuah.


Bahan:
1 sdm minyak sayur
2 siung bawang putih, cincang halus
750 ml kaldu/air
2 sdt cabai merah giling
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
2 sdt garam
1 sdt minyak wijen
150 g daging sapi, iris tipis
75 g udang kupas, cincang kasar
250 g ramen kering, rebus hingga lunak, tiriskan
100 g daun seruni, bersihkan
2 batang kucai, potong 3 cm
2 batang daun bawang, iris serong 1 cm

Cara membuat:

* Tumis bawang putih hingga kuning dan harum.
* Tuangi kaldu, tambahkan cabai, merica, gula, garam dan minyak wijen. Didihkan.
* Masukkan irisan daging sapi dan udang, didihkan hingga matang.
* Tambahkan dauns eruni, kucai dan daun bawnag, didihkan hingga layu. Angkat.
* Taruh ramen di mangkuk saji, tuangi kuah panas dan isinya.
* Sajikan panas.

Untuk 3 orang
[Selengkapnya]

post signature

Hot Pot Untuk Jantung Sehat

Hot pot ini cocok untuk mereka yang berkolesterol tinggi atau punya gejala jantung koroner. Kuahnya berupa susu kedelai yang sangat cocok untuk kesehatan jantung. Sementara wortel, dauns eruni, lobak dan tofu melengkapi nutrisinya.

Bahan:
750 ml susu kedelai tawar
2 siung bawang putih, cincang halus
2 sdm kecap Jepang
1/2 m jahe, memarkan
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Isi :
100 g daging has sapi/dada ayam tanpa lemak, iris tipis
100 g wortel, iris panjang kecil
100 g lobak, iris panjang kecil
150 g daun seruni, berihkan
300 g tahu sutera, potong-potong

Cara membuat:

* Didihkan susu kedelai bersama bahan lainnya dalam panci hot pot atau panci biasa.
* Masukkan daging dan tofu, didihkan hingga matang.
* Tambahkan sayuran, didihkan hingga layu.
* Angkat, sajikan dalam mangkuk-mangkuk saji.

Untuk 6 orang
[Selengkapnya]

post signature

Lettuce Tumis Scallop

Sajian yang satu ini berbumbu ringan. Rasa renyah daun lettuce, berpadu dengan gurihnya serpihan scallop. Sedikit cabai merah memberi aksen rasa menggigit yang sangat lezat. Kuah yang sedikit kental memberi tekstur lembut pada daun lettucenya!

Bahan:
1 sdm minyak sayur
1/2 sdt minyak wijen
2 siung bawang putih, cincang halus
1 buah cabai merah kecil, iris halus
2 buah scallop kering/segar, kukus, suwir halus
1 tangkai daun kucai, potong kasar
5 lembar lettuce, iris kasar
100 ml air
1/2 sdt merica bubuk
1 sdm kecap jamur
1 sdt garam
1 sdt tepung kanji, larutkan dengan sedikit air

Cara membuat:

* Tumis bawang putih dan cabai merha hingga harum.
* Masukkan scallop, aduk hingga rata.
* Tambahkan kucai, lettuce, aduk hingga layu.
* Masukkan air, kecap, merica dan garam, aduk hingga layu.
* Tuangi larutan tepung kanji, didihkan hingga kental.
* Angkat, sajikan hangat.

Untuk 4 orang
[Selengkapnya]

post signature

Ikan Goreng Bumbu Kunyit

Kalau bosan dengan ikan goreng yang biasa, cobalah ikan goreng dengan bumbu kunyit ini. Bukan hanya aromanya jadi lebih harum tetapi rasanya juga jadi lebih gurih. Apalagi setelah dibalut tepung yang renyah dan guri, jadi makin lezat saja!

Bahan:
4 ekor ikan kembung como/bawal kecil, potong-potong
minyak goreng
Haluskan:
3 cm kunyit
3 siung bawang putih
1 butir kemiri
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Lapisan:
1 putih telur kocok
100 g tepung panir kasar
1 sdm tepung beras

Cara membuat:
Lumuri potongan ikan dengan Bumbu halus hingga rata. Diamkan selama 30 menit.
Tiriskan ikan, celupkan dalam putih telur.
Gulingkan dalam tepung roti dan tepung beras hingga rata.
Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan.
Angkat dan tiriskan.

Untuk 6 orang
[Selengkapnya]

post signature

Design template by Titi Rs.